Idris DP Kembali Jadi Nahkoda IKA Unhas Wilayah Sulbar Periode 2023-2027

Senin, 29 Mei 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MAMUJU, BANGSAKU.CO – Sekertaris Provinsi (Sekprov) Sulawesi Barat (Sulbar) Muhammad Idris DP, kembali menjadi nahkoda Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin (UNHAS) Wilayah Sulbar Periode 2023-2027.

Idris DP terpilih secara aklamasi pada forum musyawarah wilayah (Musda) II di Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Sulbar di Majene, Sabtu (27/5/2023).

Sebanyak 130 pengurus dan anggota yang berasal dari Pengurus Wilayah dan pengurus Daerah se-Sulawesi Barat bersepakat agar IKA UNHAS Sulbar tetap dibawah komando, Muhammad Idris.

ADVERTISEMENT

HOTELPREMIER

SCROLL TO RESUME CONTENT

Muhammad Idris yang merupakan alumni Fakultas Sospol Unhas ini, pada sambutannya pasca terpilih, menyampaikan bahwa IKA UNHAS harusnya lebih dinamis dengan menghadirkan generasi pelanjut.

Namun dengan kondisi bahwa amanah kembali diserahkan kepadanya maka, dia mengharapkan dukungan dari tim kerja di kepengurusan ke depan.

Baca juga:  Pj Gubernur: Kekuatan Besar NU Mampu Gerakkan Rakyat untuk Membangun Sulbar Tanpa APBN-APBD

Sementara itu, beberapa peserta Muswil II yang berasal dari Pengurus Daerah mengharapkan agar IKA UNHAs Sulbar bisa semakin dekat ke masyarakat dengan memberikan peningkatan kapasitas serta pembinaan yang berkelanjutan kepada masyarakat.

Juga diharapkan tetap mengawal isu stunting, perkawinan usia anak serta Anak Tidak Sekolah.

Terbukti Siswa SMA yang Jalan Kaki 16 Km Bukan Orang Miskin? Warga Sudah Curiga, %27Banyak Nutupin%27 – Halaman 4

Wakil Sekretaris IKA Unhas Polman, Dedy Mizwar, berharap agar kepengurusan ke depan, IKA UNHAS Sulbar dapat melakukan roadshow ke daerah, menyapa para pengurus di daerah dan sekaligus menjadi bagian dari penguatan silaturrahim antar pengurus.

“Yah saya berharap IKA UNHAS Sulbar bisa eksis di setiap kabupaten dan salah satu untuk menguatkan itu adalah dengan penguatan pengurus dan anggota melalui roadshow untuk membumikan jiwa almamater Unhas,” pungkasnya.

Baca juga:  Sejumlah Balita Diduga Alami Keracunan Massal pada Program Pencegahan Stunting Pemkab Majene, ini Kata Kepala DPPKB Hasnawati

 

 

 

Berita Terkait

Pj Gubernur Sulbar Kunjungi Pasar Mamasa, Dorong Sayur-Mayur Produksi Petani Lokal
Pj Gubernur: Kekuatan Besar NU Mampu Gerakkan Rakyat untuk Membangun Sulbar Tanpa APBN-APBD
Pj Gubernur Sulbar Ucapkan Terima Kasih kepada Menteri Sosial usai Bantuan Korban Banjir di Mamuju
Banjir di Mamuju Mulai Surut
Support PHS-Enny di Pilgub Sulbar 2024, ‘Sahabat Maulana’ Gelar Fogging
Jaga Silaturahmi walau Beda Pilihan, Indahnya Berpolitik di Pilgub Sulbar
Bantah Isu Relawan Beralih, Jubir PHS -ENNY Ungkap Justru Dukungan Makin Massif
Kabinet Candradimuka BEM Fakultas Hukum Unibos Periode 2024 – 2025 Resmi Dilantik

Berita Terkait

Senin, 10 Februari 2025 - 11:04 WITA

Pj Gubernur Sulbar Kunjungi Pasar Mamasa, Dorong Sayur-Mayur Produksi Petani Lokal

Selasa, 4 Februari 2025 - 19:09 WITA

Pj Gubernur: Kekuatan Besar NU Mampu Gerakkan Rakyat untuk Membangun Sulbar Tanpa APBN-APBD

Rabu, 29 Januari 2025 - 10:42 WITA

Pj Gubernur Sulbar Ucapkan Terima Kasih kepada Menteri Sosial usai Bantuan Korban Banjir di Mamuju

Selasa, 28 Januari 2025 - 08:56 WITA

Banjir di Mamuju Mulai Surut

Kamis, 14 November 2024 - 19:04 WITA

Support PHS-Enny di Pilgub Sulbar 2024, ‘Sahabat Maulana’ Gelar Fogging

Berita Terbaru