Walikota, Wawali hingga Sekda Kompak Naik Ojol ke Tempat Tugas

Selasa, 1 November 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MAKASSAR, BANGSAKU.CO – Penerapan Ojol Day di Kota Makassar masih berlanjut. Jajaran pimpinan hingga laskar pelangi lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar ramai-ramai menggunakan ojek online tiap Selasa.

Sebagai seorang inisiator, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto terus menunjukkan konsitensinya dalam menyukseskan program Ojol Day.

Sejak diberlakukan pada 20 September lalu, Danny Pomanto tak pernah luput menggunakan ojek online saat menjalankan aktivitasnya setiap Selasa.

Jika pada pekan lalu, ia menggunakan Grab dari Kediaman Pribadinya di Jalan Amirullah menuju tempat tugas.

Kali ini, Danny menggunakan Maxim menuju Kantor Balai Kota Makassar, Selasa (1/11/2022).

Tiba di Kantor Balai Kota, Danny menerima audiensi dari berbagai organisasi dan langsung memimpin Rapat Persiapan HUT ke – 415 Tahun Kota Makassar.

Baca juga:  Tapem Libatkan Kemendagri RI Beri Pendampingan Langsung OPD Pemkot Makassar Susun LPPD 2022

“Program ini merupakan upaya kita untuk menekan inflasi pasca kenaikan harga BBM, dan saya harap seluruh pegawai pemerintah kota tetap konsisten menggunakan ojek online ke kantor tiap Selasa,” kata Danny.

Danny Pomanto merasa bersyukur sebab program Ojol Day memberikan dampak positif terhadap peningkatan penggunaan transportasi online. Ada kenaikan 20-25% tiap pekan.

“Alhamdulillah program ini memberikan dampak positif bagi teman-teman driver kita,” tuturnya.

Tak hanya Danny, Wakil Wali Kota Fatmawati Rusdi hingga Sekda M Ansar juga menggunakan ojek online ke tempat tugas.

Di mana, Fatmawati Rusdi memulai aktivitas hari ini dengan mengunjungi lorong wisata. Sedangkan, M Ansar membuka kegiatan assesmen kepala sekolah di Hotel Karebosi Premier.

Baca juga:  Wali Kota Makassar Bareng Ketua TP PKK Hadiri Festival Kurban 2025 Oleh Bosowa Peduli

Berita Terkait

Bukan Sekadar Rotasi, Munafri-Aliyah Dorong Akselerasi Pembangunan Kota Makassar
Ditemani Ketua TP PKK, Walikota Makassar Munafri Bareng Dubes Palestina Jajaki Peluang Kerjasama
Tim TJSLP Kota Makassar Apresiasi CSR Hotel Claro, Beri Kebahagiaan dan Pengalaman Hotel kepada Anak Panti
Wakil Walikota Makassar Aliyah Mustika Ilham Dukung Promosi Film “DOTI: Tumbal Ilmu Hitam”
Wakil Walikota Makassar Aliyah Mustika Ilham Tanggapi Positif Inovasi G-Fish untuk Pemberdayaan Nelayan
Resmikan Uji Sertifikasi Tenaga Kerja, Walikota Makassar Munafri Tekankan Pentingnya Pembangunan di Pulau
Kolaborasi KONI Makassar, Sekda Zulkifly Harap Turnamen Minisoccer 2025 Lahirkan Atlet Sepak Bola
Serius Atasi Sampah, Pemkot Makassar Siapkan Blueprint Sesuai Teknologi Terbarukan

Berita Terkait

Senin, 23 Juni 2025 - 20:27 WITA

Bukan Sekadar Rotasi, Munafri-Aliyah Dorong Akselerasi Pembangunan Kota Makassar

Senin, 23 Juni 2025 - 20:18 WITA

Ditemani Ketua TP PKK, Walikota Makassar Munafri Bareng Dubes Palestina Jajaki Peluang Kerjasama

Senin, 23 Juni 2025 - 20:12 WITA

Tim TJSLP Kota Makassar Apresiasi CSR Hotel Claro, Beri Kebahagiaan dan Pengalaman Hotel kepada Anak Panti

Senin, 23 Juni 2025 - 19:37 WITA

Wakil Walikota Makassar Aliyah Mustika Ilham Dukung Promosi Film “DOTI: Tumbal Ilmu Hitam”

Senin, 23 Juni 2025 - 18:14 WITA

Resmikan Uji Sertifikasi Tenaga Kerja, Walikota Makassar Munafri Tekankan Pentingnya Pembangunan di Pulau

Berita Terbaru